Kesulitan Ekonomi, Aji Yusman Tinggal di Rumah Kontrakan 3 Petak, Begini Kondisinya

Pesinetron Aji Yusman kini tengah mengalami kesulitan ekonomi. Bahkan untuk biaya pengobatan sang istri, pesinetron Inikah Rasanya itu sampai meminta sumbangan.
Aji Yusman menuturkan, kondisi ekonomi keluarganya memang lagi tidak stabil. Terlebih saat pandemi Covid-19 dan untuk membiayai pengobatan sang ibu yang terkena stroke dan sakit ayahnya, kanker kulit.
![Aji Yusman ditemui di kawasan Jagakarsa, Jakarta Selatan pada Kamis (12/1/2023) [Suara.com/Rena Pangesti]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2023/01/12/90150-aji-yusman-ditemui-di-kawasan-jagakarsa-jakarta-selatan-pada-kamis-1212023.jpg)
Aji Yusman menjual hampir semua barang berharga yang dimiliki, mulai dari rumah, mobil, motor bahkan kacamata.
Terkini, Aji Yusman bersama istri dan tiga anak tinggal di rumah kontrakan tiga petak. Bagiannya terdiri dari teras, ruang tamu dan kamar yang juga terhubung dengan dapur dan kamar mandi.
![Aji Yusman [Instagram/aji_yusman]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2023/01/12/44579-aji-yusman-instagramaji-yusman.jpg)
Berlanjut ke area ruang tamu. Hanya ada dua benda elektronik yakni televisi dan kipas angin.
"TV buat anak, kipas angin karena kita kan nggak ada AC," ujarnya.
Sebelumnya, Aji Yusman tinggal di kawasan Jakarta Barat. Baru sebulan ini, ia pindah ke Jagakarsa, Jakarta Selatan.
"Kita memang mencari bukan yang bising. Anak-anak bisa main di depan," kata dia.
Sumber : SUARA.COM
0 comments: